Tasikmalaya, Duta Priangan – Anggota Brigif 13/Galuh yang dipimpin langsung oleh Kasbrigif Raider 13/Galuh, Letkol (Inf) Ryzadly Syahrazzy Themba, S.Sos usai melakukan peninjauan Pos-pos Pembatasan Sosial Bersekala Besar (PSBB) di Wilayah Kota Tasikmalaya yang diiringi dengan kegiatan Baksos di sepanjang perjalanan pemantauannya, Senin malam (18/05/2020).
Masih dalam masa PSBB yang diterapkan oleh Pemerintah Kota Tasikmalaya, Brigif Raider 13/Galuh yang dipimpin langsung oleh Kabrigif Raider 13/Galuh menyusuri pos-pos yang berada di wilayah Kota Tasikmalaya dengan menggunakan Trail.
Dalam perjalanan menuju ke pos-pos, anggota Brigif Raider 13/Galuh juga membagikan paket sembako kapada pedagang keliling, tukang becak dan beberapa orang tua yang mengais rezeki di malam hari.
Kasbrigif Raider 13/Galuh, Letkol (Inf) Ryzadly Syahrazzy Themba, S.Sos mengatakan, “Pada malam hari ini sengaja kami mengunjungi rekan-rekan kita yang bertugas di pos-pos PSBB dengan harapan memberikan semangat dan motivasi, karna saya tahu bahwa tugas rekan-rekan kita sangat berat apalagi dihadapkan dengan cuaca yang terkadang tidak menentu kemudian kami meninjau langsung perkembangan di lapangan sehingga kami bisa merasakan keluh dan kesah anggota di pos PSBB” terang Kasbrig.
“Selain itu saya juga mengajak rekan-rekan anggota untuk membawa baksos dengan sasaran pedagang keliling, tukang becak dan beberapa orang tua, saya harap bantuan ini dapat membantu saudara-saudara kami dan semoga bermanfaat” ungkapnya.
Kegiatan yang berlangsung mulai pukul 20.00 WIB dalam cuaca gerimis itu, namun tidak menyurutkan niat anggota Brigif Raider 13/Galuh untuk melaksanakan peninjauan Pos PSBB sekaligus gelar Baksos disepanjang jalan yang dilaluinya. (Willy)