Tasikmalaya, Duta Priangan – Puluhan warga masyarakat antusias menghadiri acara silaturahmi Calon Legislatif (Caleg) dari PDI-P untuk DPR RI Nomor Urut 10. H. Agus Welianto, S. SH, Daerah Pemilihan Jabar XI meliputi Kabupaten dan Kota Tasikmalaya, Kabupaten Garut, yang juga hadir Caleg partai yang sama untuk DPRD Kabupaten Tasikmalaya, dengan Nomor Urut 3. Heri Herdiana asal Dapil IV, Meliputi Kecamatan Karangjaya, Cineam, Gunungtanjung, Manonjaya, Jatiwaras dan Salopa.
Acara pertemuan yang berlangsung penuh kekeluargaan itu dilaksanakan di Dusun Neglasari Desa Cijulang Kecamatan Cineam Kabupaten Tasikmalaya, Sabtu (1/12).
Kedua Caleg asal PDI-P ini bertandem datang secara langsung datang ke warga masyarakat untuk memperkenalkan diri mereka di daerah pemilihannya itu. H. Agus dan tandemnya Heri Mereka meyakinkan warga masyarakat bahwa mereka siap memperjuangkan aspirasi dan akan memperjuangkannya ketika terpilih nantinya. Baik terpilih menjadi anggota DPR RI Dapil XI, maupun anggota DPRD Kabupaten Tasikmalaya Dapil IV.
Dikatakan H. Agus Welianto, “Kegiatan ini memang secara marathon kami lakukan di daerah pemilihan dalam rangka menyerap aspirasi masyarakat sekaligus merekrut secara langsung dukungan politik masyarakat menjelang Pemilihan Umum 2019 mendatang,” ujarnya.
“Tentunya kita mengadakan silaturahmi dengan tokoh masyarakat melalui pengurus partai, dan sekaligus memperkenalkan diri menyampaikan program serta visi misi yang sudah kami programkan untuk kedepannya,” imbuh H. Agus.
Sementara itu Caleh Heri Herdiana mengatakan, “Alhamdulillah, saya bersama Bapak H. Agus Welianto, khusus di Dapil IV Kabupaten Tasikmalaya telah melakukan pendekatan terhadap tokoh masyarakat, pemuka agama, dan berbagai elemen masyarakat lainnya guna meraih hati warga masyarakat untuk mendukung Caleg dari PDIP Dapil Jabar XI, untuk DPR RI Nomor Urut 10. H. Agus Welianto, dan untuk DPRD Dapil Kabupaten Tasikmalaya IV dengan Nomor Urut 3. Heri Herdiana.” ungkapnya.
Dari pantauan Duta Priangan, dalam acara tersebut, masyarakat yang hadir masih mengeluhkan minimnya pembangunan insfrastruktur, terutama jalan yang mereka keluhkan. Selain itu, mereka meminta adanya perhatian serius pihak pemerintah untuk sektor pertanian dan perkebunan. (Samsu)