Tasikmalaya, Duta Priangan – Dilaksanakan dengan penuh seksama di Gedung Restu Sky Jl. R.E. Martadinata No.272A, Panyingkiran, Kec. Indihiang Kota Tasikmalaya, Sabtu (25/05/2024), 313 Siswa-siswi Kelas IX SMPN 6 Tasikmalaya Tahun Pelajaran 2023/2024 resmi dilepas.

Hadir mewakili Kadisdik, Kabid PSMP pada Dinas Pendidikan Kota Tasikmalaya, H. Asep Rusyadi, S.Pd., M.Pd, Kepala SMPN 6 Tasikmalaya, Dr. Aa Suryana, S.Pd., M.M, Ketua Komite Sekolah SMPN 6 Tasikmalaya, Dede Muhtadi, M.Pd yang dalam hal ini selaku Ketua Panitia Pelepasan Siswa Kelas IX SMPN 6 Tasikmalaya Angkatan Ke-40 Tahun Ajaran 2023/2024, segenap jajaran Wakil Kepala Sekolah, Dewan Guru dan Tenaga Kependidikan (TAS) SMPN 6 Tasikmalaya, para Orangtua Siswa Kelas IX, pihak pemerintahan setempat sekitar SMPN 6 Tasikmalaya, hadirin tamu undangan lainnya.

Ketua Panitia, Dede Muhtadi dalam petikan kata sambutannya yang merepresentasikan sebagai orangtua siswa yang pada tahun ini sekitar 313 peserta didik telah tuntas memenuhi kriteria menyandang alumnus SMPN 6 Tasikmalaya mengungkapkan rasa syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Kuasa, dan rasa terima kasih kepada segenap pendidik dan tenaga kependidikan yang ada di SMPN 6 Tasikmalaya.
“Kami sampaikan rasa hormat dan terima kasih yang sebesar-besarnya. Tanpa dedikasi dan pengabdian Bapak/Ibu semua, anak-anak kami tidak akan bisa berada di titik ini. Peran Bapak/Ibu Guru sangatlah besar dalam membimbing dan mendidik mereka. Semoga Allah SWT membalas segala kebaikan dan jerih payah Bapak/Ibu dengan pahala yang berlipat ganda, aamiin,” ungkap Dede.
Dede juga berpesan kepada Anak-anak Kelas Kelas IX yang selangkah lagi akan meninggalkan SMPN 6 Tasikmalaya, “Sejak pertama kali kalian menginjakkan kaki di SMP 6 ini,sudah barang tentu berbagai kenangan telah terukir di hati kita semua, baik itu kenangan manis, pahit, lucu, dan mengharukan. Masa-masa ini tentu akan selalu kalian ingat sebagai bagian dari perjalanan hidup kalian. Kalian telah belajar banyak hal, baik dalam hal akademik maupun non-akademik. Kalian telah tumbuh menjadi pribadi yang lebih dewasa, lebih bijak, dan lebih siap menghadapi tantangan hidup. Kami, dari komite sekolah, sangat bangga melihat perkembangan kalian. Kami menyaksikan perjuangan kalian dalam belajar, semangat kalian dalam berkompetisi, serta kebersamaan kalian dalam setiap kegiatan sekolah. Semua itu adalah bukti bahwa kalian telah memanfaatkan waktu di sekolah ini dengan sebaik-baiknya,” Kata Dede.
Lanjutnya, “Hari ini adalah akhir dari sebuah perjalanan, tetapi juga awal dari perjalanan yang baru. Kalian akan melangkah ke jenjang pendidikan yang lebih tinggi, yang tentunya akan menghadirkan tantangan dan kesempatan baru. Jangan pernah takut untuk bermimpi besar dan berusaha keras untuk meraih mimpi-mimpi itu. Ingatlah selalu, bahwa tidak ada yang tidak mungkin jika kalian berusaha dengan tekun dan pantang menyerah,” tambahnya.
Tak luput ungkapan bangga dan terima kasih Dede Muhtadi, M.Pd selaku Ketua Komite Sekolah SMPN 6 Tasikmalaya terujat bagi para orangtua siswa atas dukungan dan kerjasama yang telah diberikannya selama ini.
Menurut Dede, peran orang tua sangatlah penting dalam mendampingi dan mendukung anak-anak kita dalam setiap langkah mereka. Ia pun berharap para orangtua siswa terus dapat bekerja sama untuk memberikan yang terbaik bagi masa depan mereka.
Gayung pun bersambut, Kepala SMPN 6 Tasikmalaya, Dr. Aa Suryana, S.Pd., M.M saat memberikan sambutannya mengatakan, “Terus terang kami mengaku bangga atas sinergitas yang terbangun melalui silaturahmi diantara pihak sekolah, komite sekolah dengan segenap para orangtua siswa sehingga pihak sekolah merasa tidak sendiri dalam hal melaksanakan tanggungjawab yang sudah menjadi tugas yakni salah satunya melaksanakan program pendidikan bagi seluruh peserta didiknya, karena memang para orangtua ikut berperan aktif dalam setiap perkembangan pendidikan anak-anaknya selama ini, hingga kegiatan pelepasan siswa kelas IX tahun ini pun dapat terlaksana dan itu pun tak lepas dari inisiatif dan peran aktif para orangtua yang dimotori oleh Komite Sekolah,” ujar Aa.
Atas hal itu, Aa menyampaikan terimakasih dan mengapresiasi kepada komite selaku panitia kegiatan, tak lupa Aa pun berterima kasih kepada segenap dewan guru, para orang tua siswa berikut seluruh siswa kelas IX yang telah ikut serta mensukseskan seremoni Pelepasan Alumni SMPN 6 Tasikmalaya Angkatan Ke-40 Tahun Ajaran 2023-2024.
Baca Juga: SMA Ibnu Siena Cikoneng Lepas Alumni Angkatan 16
Senada dengan pesan Ketua Komite Sekolah, selaku Kepala SMPN 6 Tasikmalaya, Dr. Aa Suryana pun berpesan kepada para siswa/siswi Kelas IX, “Perpisahan bukan akhir, tetapi merupakan awal bagi kalian siswa-siswi kelas 9 untuk meningkatkan kemampuan diri demi cita-cita. Selain memang masih ada beberapa agenda kelas 9 bukan berarti setelah acara ini selesai sudah pula urusan kita, namun mohon kerjasamanya untuk menuntaskan beberapa agenda penting lainnya dan jangan diabaikan begitu saja, dan kami berpesan, besok, lusa atau sampai kapan pun, dimana pun sebagai alumni, kami pesankan agar senantiasa menjaga nama baik almamater.” pungkas Aa.
Baca Juga: SMPN 6 Tasikmalaya Sukses Gelar Panen Karya P5
Masih dalam rangkaian acara Pelepasan Siswa Kelas IX SMPN 6 Tasikmalaya, pihak sekolah pun memberikan apresiasi bagi siswa-siswi teladan sebagaimana SK Kepala SMPN 6 Tasikmalaya nomor 421.3/Kep.189-SMP.06/2024 tentang Penghargaan Peserta Didik Teladan Kelas IX SMPN 6 Tasikmalaya Tahun Pelajaran 2023/2024 yang dibacakan dihadapan hadirin oleh Wakasek Akademik, Asep Kurniawan Kaustar, S.Pd.I yang antara lain; Rizki Nur Ardian (Kelas IX-A), Alya Amirah Zahra (Kelas IX-B), Keisha Aura Deska (Kelas IX-C), Agni Rahma Hidayanti (Kelas IX-D), Ilham Faturahman (Kelas IX-E), Hilma Syefa Fadilah Sopian (Kelas IX-F), Sahid Ibnu Sabil (Kelas IX-G), Andini Siwi Murti (Kelas IX-H), Lintang Asri Kinasih (Kelas IX-I), dan Lintang Cahya Rini dari Kelas IX-J. (AA)
Comments 3