Tasikmalaya, Duta Priangan – Kapten Inf Suryana Danramil 1210/Cineam beserta Anggota Koramil menghadiri pelaksanaan Apel Gabungan TNI – POLRI yang bertempat di Halaman MAPOLSEK Cineam.

Kegiatan Apel Gabungan ini di laksanakan dalam rangka untuk pengamanan dan mengantisipasi Pilkades serentak di wilayah khususnya di Kecamatan Cineam ( 7 Desa ) dan Kecamatan Karangjaya (2 Desa ) Kabupaten Tasikmalaya. Rabu ( 23/10/19)
Dalam Apel Gabungan tersebut di hadiri oleh Kapolsek Cineam, Kapolsek Karangjaya, Danramil 1210/Cineam, Anggota Polsek Cineam & Karangjaya, Anggota Koramil 1210/ Cinem, Personil BKO POLRI.
Untuk menyampaikan pengarahan dari Danramil dan Kapolsek kepada Personil TNI – POLRI tentang Tugas dan Tanggung jawab dalam Pengamanan pelaksanaan PILKADES serentak di wilayah Khususnya Kecamatan Cineam dan Kecamatan Karangjaya.
Kegiatan Apel Gabungan TNI – POLRI dilaksanakan dalam keadaan aman, tertib dan lancar. ( Abi )