Juara Umum FLS2N Diraih Oleh SDN 3 Cibunigeulis Dan SDN Bungursari Meraih Juara Umum FTBI
Tasikmalaya, Duta Priangan – Tahun ini, Forum Kerja Guru Pembimbing Kesenian (FKGPK) Sekolah Dasar Kecamatan Bungursari Kota Tasikmalaya dengan sukses telah menyelenggarakan festival pendidikan yakni Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) dan Festival Tunas Bahas Ibu (FTBI) Tingkat Kecamatan Bungursari Kota Tasikmalaya Tahun 2024 yang diikuti oleh perwakilan siswa-siswi sekolah dasar se-Kecamatan Bungursari Kota Tasikmalaya bertempat di SDN 1 Cibunigeulis, Kamis (29/02/2024) bertemakan “Arif berbudaya, Kreatif berkarya” dengan hasil Juara Umum FLS2N Tingkat Kecamatan Bungursari Kota Tasikmalaya Tahun 2024 diraih oleh SDN 3 Cibunigeulis dan SDN Bungursari meraih Juara Umum FTBI.

Dipenghujung acara, Ketua Pelaksana Kegitan, Cucu Juariah, S.Pd kepada Duta Priangan menyampaikan, “Penyelenggaraan FLS2N & FTBI SD sebagai salah satu upaya untuk mengembangkan jiwa seni peserta didik, karena melalui FLS2N & FTBI SD akan menumbuhkan rasa cinta terhadap seni sehingga akan memberikan inspirasi mereka untuk melestarikan kesenian Indonesia dan perlindungan terhadap kekayaan budaya bangsa,” terang Cucu..

Masih dipaparkan Cucu, FLS2N & FTBI SD menggali potensi peserta didik di bidang seni budaya dan memberi dorongan sehingga timbul motivasi yang kuat untuk beraktualisasi diri dan berkompetisi secara sehat dalam mencapai puncak prestasi sesuai dengan kemampuan yang dimiliki oleh peserta didik SD. Selain itu diharapkan agar peserta didik dapat mengembangkan ide-ide dan kreativitasnya di bidang seni serta karya-karya nyata yang diminati oleh peserta didik sejak dini sampai kelak dewasa, sehingga rasa percaya diri terhadap kemampuan yang dimiliki semakin besar.
“Dan akhirnya kami jajaran panitia pelaksana kegiatan wabil khusus atas nama Forum Kerja Guru Pembimbing Kesenian (FKGPK) Sekolah Dasar Kecamatan Bungursari menyampaikan terima kasih terutama kepada pihak FK3S SD dan PGRI Kecamatan atas segala dukungan baik moril maupun materil sehingga kami dapat melaksanakan seluruh rencana kegiatan ini dengan baik dan sukses.” imbuh Cucu.
Baca Juga: Porsivitas Siswa Sekolah Dasar Tingkat Kecamatan Cihideung Tahun 2024 Dimulai
Ia pun berharap hasil kegiatan ini dapat melahirkan bibit-bibit terbaik dari Kecamatan Bungursari dan memiliki daya saing untuk menorehkan prestasi setinggi-tingginya baik ditingkat kota, provinsi maupun ditingkat nasional. (AA)
Comments 1