Tasikmalaya, Duta Priangan – Perguruan pencak silat Putra Santana Dusun Garunggang Desa Rajadatu Kecamatan Cineam menggelar Upacara Pengukuhan test fisik serta untuk uji mental dan sekaligus siraman rohani. Minggu ( 17/11/19)
Acara pengukuhan tersebut diikuti oleh 37 siswa pencak silat putra santana yang telah mengikuti Ujian Kenaikan Tingkat (UKT) pada tahun 2019.
Helmi Herliana selaku ketua Putra Santana dalam amanatnya menyampaikan bahwa silat tidak hanya melatih kekuatan fisik tetapi juga melatih akhlak mulia. Jangan mengedepankan kemarahan, tetapi tetap tegas dan berani dalam membela kebenaran. “semua itu ditujukan sebagai pembelajaran kehidupan bermasyarakat agar kita menghormati orang yang lebih tua, seperti, orang tua dan guru.” Imbuhnya
Masih di jelaskan, pencak silat itu sebagai ajang prestasi bukan ajang amarah. Dan berharap kepada para senior untuk dapat mengajar dengan baik kepada siswa di tingkat dasar, untuk itu, harapan kedepannya untuk para generasi agar bisa menjalani kehidupan di berbagai kondisi zaman, dan tetap pada jalan yang lurus. Artian pembelajaran pencak silat yang diberikan bersisi kedisiplinan serta rasa tanggung jawab dan berani tanpa keluar dari pedoman agama dan pancasila. Tegasnya
Untuk itu, demi menunjukkan eksistensi pencak silat putra Santana ini, kami selalu mengikuti berbagi event serta perlombaan yang di adakan oleh pihak pemerintah maupun perguruan-perguruan lainnya. Meskipun belum mendapatkan hasil yang maximal, tetapi kami tetap berusaha menjadi yang terbaik. Pungkasnya (Abi)
mantap..