Subang, Duta Priangan – Untuk mendorong kelancaran Program Santri Tani (Santani-red), Pemprov Jabar memberikan bantuan peralatan pertanian di Pondok Pesantren Miftahul Ridwan, Kecamatan Kasomalang, Kabupaten Subang, Jum’at (17/07/2020) yang diserahkan langsung oleh Wagub Jabar, Uu Ruzhanul Ulum menyerahkan bantuan alat pertanian sebagai realisasi program Santani Jabar Juara.
Menurut Wagub, program Santani harus didorong guna meningkatkan kemandirian ekonomi dalam upaya membangun pondok pesantren. Dengan begitu, pesantren tidak melulu mengandalkan bantuan dari pemerintah maupun orang tua santri.
Adapun menurut Uu, bertani merupakan peluang usaha yang cocok bagi lingkungan pesantren karena tidak mengganggu belajar mengajar.
“Kiai butuh tetap berada di pesantrennya, murobatoh (tinggal lama) sebagai figur dan sebagai orang tua para santri,” ucap Uu.
Setelah menyerahkan bantuan alat pertanian, Uu pun berharap Pondok Pesantren Miftahul Ridwan bisa lebih berkembang dan memanfaatkan ilmu bertani. Dirinya pun berharap program Santani mempunyai legalitas formal dari Pemerintah Daerah Kabupaten Subang.
“Yang kedua adanya pelatihan, pertanian apa yang cocok disini. Lalu yang ketiga, bagaimana cara pengemasan produk tani yang baik dan menarik,” tambah Uu.
Wagub pun berharap program Santani Jabar Juara disokong lewat kolaborasi antara pemerintah daerah provinsi, kabupaten/kota, dan pesantren.
Selain itu, Uu pun berharap program Santani di Jabar mampu memberikan manfaat bagi masyarakat sekitar pondok pesantren.
“Jadi ilmu yang bersifat ukhrawi (akhirat) yang diberikan pada masyarakat bukan hanya iman dan takwa. Tetapi sekarang juga harus melebar, diberikan (ilmu) peluang-peluang ekonomi, peluang-peluang kehidupan dari pondok pesantren,” pungkas Uu. (*/AR)