Tasikmalaya, Duta Priangan -Akibat Intensitas hujan cukup tinggi membuat Ruang Perpustakaan milik SMK Bina Bangsa yang terletak di Kp.Singkup RT/RW 04/07 Desa Barumekar Kecamatan Parungponteng Kabupaten Tasikmalaya milik Yayasan Cahaya Anak Bangsa, Jumat (10/01/2020) ambruk.
Dikutif dari laporan Danramil 1216/Cibalong Kapten (Inf) Endang Dudi, menerangkan pada Jumat dini, telah terjadi hujan yang cukup lebat mengakibatkan bangunan perpustakan SMK Bina Bangsa tidak kuat menahan curah hujan yang begitu lebat, sehingga membuat ruangan perpustakaan tersebut ambruk.
Dalam kejadian tersebut tidak ada korban jiwa, hanya kerugian material ruangan perpustakaan tersebut yang di taksir kurang lebih Rp. 60 juta.
Setelah menerima laporan terjadinya insiden tersebut, Babinsa serta Babinkamtibmas mendatangi tempat kejadian lanjut berkoordinasi dengan aparat pemerintahan setempat mulai dari BPBD untuk penanganan lebih lanjut.
Atas kejadian ini Babinsa dan Binmas setempat memberikan arahan kepada pihak sekolah agar lebih waspada lagi, dan menghimbau kepada masyarakat setempat supaya lebih waspada menghadapi musim penghujan. ( Abi)