Tasikmalaya, Duta Priangan – Tim gabungan penanggulangan wabah virus Corona atau Covid-19 Kecamatan Karangjaya, Kabupaten Tasikmalaya mulai Selasa (07/04/2020) melakukan pemeriksaan suhu tubuh dan kesehatan bagi pengendara dan penumpang kendaraan angkutan umum yang melintasi wilayah itu.
Pemeriksaan dilakukan untuk mencegah penularan wabah di wilayah Kecamatan Karangjaya, yang saat ini menjadi jalur alternatif kendaraan dari yang ingin melintas ke kabupaten Ciamis dan Kabupaten Pangandaran.
Saat melintas para pengendara dan penumpangnya akan terlebih dahulu diperiksa oleh tim gabungan Puskesmas Karangjaya, di posko utama di depan sekretariat forum gunung pangajar tepatnya di Desa Karanglayung Kecamatan Karangjaya, yang merupakan perbatasan antara Kecamatan Cineam dan Karangjaya.
Petugas UPT Puskesmas Karangjaya, Ela Juju Helawati,A.Md.Kes, menjelaskan, “Ini adalah posko utama dari 3 posko yang di dirikan di empat desa yang ada di Kecamatan Karangjaya. Gabungan penanggulangan Covid-19 ini akan beroperasi selama 24 jam. Saat ini pihaknya telah melakukan pembagian jadwal jaga bagi personel,’ kata Ela.
Masih dijelaskannya, “Setiap pengendara yang melintas akan kita periksa, mulai dari suhu tubuh mereka, yang utamanya kendaraan dari luar kota,”. Tegasnya
Kata dia, Kecamatan Karangjaya memang masih di zona hijau, tetapi dengan cara seperti ini dimana himbauan pemerintah terkait pola hidup sehat dan social distancing demi memutus mata rantai penularan wabah yang pertama kali muncul di Wuhan, Cina.
Ela menyebutkan, peran serta masyarakat sangat diperlukan dalam upaya penanganan virus ini. Sebab proses penularan wabah ini begitu cepat. Selain itu, pola penularan virus corona ini terbilang sangat sulit dideteksi karena di beberapa kasus pasien positif awalnya tidak menunjukkan gejala.
Ia berharap agar wabah ini bisa cepat ditangani oleh pemerintah pusat maupun daerah, sehingga masyarakat bisa kembali beraktivitas dengan baik. (Abi)