Garut, Duta Priangan – Wakil Bupati (Wabup) Garut, Helmi Budiman beserta beberapa Aparatur Sipil Negara (ASN) di Dinas Pertanian Garut, membagikan makanan takjil kepada pengguna jalan di Simpang Lima, Kabupaten Garut, belum lama ini.
“Warga tampak gembira ketika menerima makanan Takjil”
Kepada beberapa awak media yang meliput kegiatannya itu, Helmi menuturkan, acara bagi-bagi takjil ini merupakan rangkaian acara Bazar Ramadan yang digelar oleh Dinas Pertanian Garut sebagai salah satu bentuk kepedulian pemerintah kepada masyarakat.
Ia berharap melalui pembagian takjil ini mampu memicu energi positif untuk saling berbagi. Tak hanya dari pemerintah kepada masyarakat, namun dapat diterapkan oleh semua lapisan masyarakat.
“Takjil ini disediakan untuk seluruh masyarakat, tukang ojek, pejalan kaki, dan lainnya. Mudah-mudahan tepat manfa’at juga memberi energi positif kepada masyarakat,” katanya.
Diungkapkan juga Helmi, segala aktivitas yang bernilai ibadah akan mendapat pahala yang melimpah jika dilakukan di bulan Suci Ramadan.
Berita Terkait: Civitas Akademika SDN Galunggung Berbagi Makanan Takjil Kepada Warga
“Maka sebaiknya kita tidak menyia-nyiakan kesempatan yang tidak datang dua kali ini.” ujarnya. (AS)