Karawang, Duta Priangan – Ketua, Wakil Ketua Sementara beserta segenap Anggota DPRD Karawang dengan penuh khidmat mengikuti seluruh rangkaian kegiatan Hari Jadi Kabupaten Karawang Ke-386 dengan tema Jamuga (Jaya, Mulia dan Tohaga).
Dimulai dengan mengikuti apel besar HUT Karawang Ke-386, Sabtu (14/09/2019) di Lapangan Plaza Pemda Kabupaten Karawang, dilanjut dengan menggelar Rapat Paripurna Istimewa Hari Jadi Kabupaten Karawang Ke-386 bertempat di gedung sidang DPRD Kabupaten Karawang.
Bukan hanya itu, Ketua, Wakil Ketua Sementara beserta segenap Anggota DPRD Karawang mengikuti helaran budaya, Sabtu malam, (14/09/2019) yang mengambil start dari Kantor Bupati Karawang.
Pada kesempatan itu, Ketua DPRD sementara Kabupaten Karawang Pendi Anwar serta Anggota DPRD bersama Sekda Kabupaten Karawang, Kapolres Karawang, Kajari Karawang dan peserta lainnya berada dibelakang mengikuti Kereta Kencana Bupati Karawang.
Berita Terkait: https://dutapriangan.co.id/dprd-karawang-gelar-sidang-paripurna-istimewa-hari-jadi-karawang-ke-386/
Iring – iringan kereta kencana Bupati berakhir di Simpangtiga Jalan Tuparev – Nagasari. Seluruh peserta pun melakukan longmarch (berjalan kaki-red) menuju panggung di Alun-alun Kota Karawang.
Sementara itu iringan Kerata Kencana yang ditumpangi Bupati tersebut diikuti oleh peserta pawai kendaraan berhias, kesenian tari dari perwakilan beberapa Propinsi serta Kabupaten / Kota, OPD, Kecamatan, beberapa komunitas, kelompok seni di Kabupaten Karawang. (Jhokun)