Tasikmalaya, Duta Priangan – Operasi antisipasi kerawanan pohon tumbang sebagai upaya meminimalisir bencana dimusim penghujan dengan intensitas tinggi dan cuaca ekstrim belakangan hari ini, Kepala BPBD Kota Tasikmalaya, Drs. H. Ucu Anwar Surahman, M.Pd didampingi Danramil 1224/Cipedes, Kapten (Czi) Dodi sejak Senin pagi hingga petang (17/02/2020) diawali melakukan chek lokasi dan analisa berbagai kemungkinan terhadap pohon yang dinilai memiliki tingkat kerawanan terutama bagi permukiman masyarakat, fasilitas umum maupun jalan raya yaitu sasarannya Pohon-pohon yang sudah lapuk termasuk kontur tanahnya yang memiliki potensi longsor sehingga tumbangnya pohon tersebut dan akan mengakibatkan bencana bagi masyarakat sekitarnya.
Eksekusi terhadap pohon yang dipandang cukup berpotensi tumbang dari kemungkinan akibat lapuk maupun dilihat dari kontur tanahnya itu usai dilaksanakan oleh 10 personel dari BPBD ditambah 3 personel TNI terhadap 2 Pohon Akasia yang bertengger di tepi Jalan RE Marthadinata tepatnya di Kp. Bojong RT/RW 004/005 Kelurahan/Kecamatan Cipedes Kota Tasikmalaya. Pengerjaan yang berlangsung hingga malam itu pun dapat dilaporkan berjalan lancar dan aman terkendal.
Pada kesempatan itu pula, Kepala BPBD Kota Tasikmalaya, H. Ucu Anwar Surahman senantiasa mengingatkan kepada warga masyarakat atas kondisi cuaca ekstrim belakangan ini dari berbagai kemungkinan bencana, termasuk salahsatunya pohon tumbang. (AA)