Tasikmalaya, Duta Priangan – Dengan diluncurkannya program Jaksa Sahabat Guru yang diinisiasi Kejati Jabar, bersama Disdik Jabar dan PGRI Jabar yang ditandai dengan penandatanganan Naskah MoU ‘Jaksa Sahabat Guru’ di Kantor Kejati Jabar belum lama ini, Dinas Pendidikan Kota Tasikmalaya sangat menyambut baik program tersebut.
Disela kesibukannya, Kepala (Plt) Dinas Pendidikan Kota Tasikmalaya, Drs. H. Teddy Setiadi, M.Pd saat ditemui Duta Priangan dengan penuh rasa bangga menyampaikan secercah harapan atas diluncurkannya program Jaksa Sahabat Guru ini.
“Kami berharap dengan kini telah terwujudnya Jaksa Sahabat Guru dapat menciptakan situasi pendidikan yang nyaman, kondusif, tidak dikejar rasa was-was, takut salah, terutama bagi Guru yang mengelola keuangan sekolah karena kita sekarang sudah punya sahabat yaitu Jaksa yang akan membimbing Guru sebagai langkah preventif, agar Guru juga Tenaga Kependidikan lainnya pun tidak terperosok kedalam masalah hukum atau mencoba melakukan perbuatan melawan hukum.” ujar H. Teddy. (AA)
Terima kasih Ya Allah, semoga Jaksa menjadi sahabat sejati para guru, aaamiiin!