Tasikmalaya, Duta Priangan – Kapolres Tasikmalaya Kota, AKBP Febry Kurniawan Ma’ruf. S. Ik. SH pasca lebaran (Idul Fitri-red) tahun ini usai melangsungkan silaturahmi halal bi halal sekaligus melakukan silaturahmi kamtibmas dalam upaya cipta kondusifitas di wilayah hukum Polres Tasikmalaya Kota Wilayah Timur.
Dalam sambutannya Kapolres mengajak masyarakat untuk tidak terpengaruh dengan isu hoaks dan bersinergis bersama aparatur TNI/Polri untuk menjaga Kondusifitas di wilayahnya masing masing.
Kapolres juga menghimbau kepada warga masyarakat secara luas untuk menolak kekerasan dan kerusuhan dalam menghadapi penyelesaian sengketa Pilpres 2019 di Mahkamah Konstitusi.
Hadir dalam kegiatan acara yang digelar Kamis (20/06/2019) di GOR Binangkit Jl. Raya Manonjaya Kecamatan Manonjaya Kabupaten Tasikmalaya tersebut antaralain, Kapolres Tasikmalaya Kota, Dan Lanud Wiriadinata, Danramil Kec. Manonjaya, Ketua MUI Kab. Tasikmalaya (diwakili), Camat Manonjaya, Camat Cineam, Camat Gunung Tanjung, Camat Karangjaya, Wakapolres, PJU dan Para Kapolsek Polres Tasikmalaya Kota, Para Pimp. Ormas Keagamaan, Para Pimp. Pondok Pesantren, Para Pimp. Ormas Kemasyarakatan, Para Pimp. Ormas Kepemudaan, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat dan Tokoh Pemuda Kabupaten Tasikmalaya serta hadirin tamu undangan lainnya.
Kegiatan pun dipungkas dengan Deklarasi Bersama Menolak Segala Bentuk Kerusuhan dalam Sidang Perselisihan Pemilu Tahun 2019 dan mendukung TNI – Polri dalam menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif di Kab. Tasikmalaya. (Abi)